8 Cara Mengatasi Keyboard Laptop Tidak Berfungsi (AMPUH)
Permasalahan keyboard laptop tidak berfungsi itu disebabkan oleh 2 hal, yakni hardware dan softwarenya.
Pasti, kamu pernah mengalami keyboard laptop tidak berfungsi ? Hal ini kadang membuat kamu panik dan buru - buru memperbaikinya ke tukang service.
Padahal, jika kamu telaten dan mau memperbaikinya sendiri, ada beberapa cara untuk mengatasi keyboard laptop tidak berfungsi.
Apalagi, bagi kamu yang sedang terburu - buru menggunakan laptop dan tidak sempat pergi ke tukang service. Cara mengatasi keyboard laptop ini bisa menjadi solusinya.
Nah, sebelum masuk ke cara mengatasi keyboard laptopnya.
Cari tahu terlebih dahulu apa sumber masalah yang mengakibatkan keyboard laptop tidak berfungsi. Nah, berikut penjelasan lebih lengkapnya.
Penyebab Keyboard Laptop Tidak Berfungsi
Ada beberapa penyebab umum yang mengakibatkan keyboard laptop tidak berfungsi.
Agar tidak salah ketika memperbaiki keyboard laptopnya, ketahui dulu penyebab keyboard laptop tidak berfungsi :
- Terdapat debu atau kotoran yang menempel pada keyboard
- Keyboard terkena tumpahan zat cair, alhasil keyboard bisa konslet
- Driver keyboard yang error
- Key pada keyboard sudah melonggar
- Pelumas pada keyboard sudah kering
- Tidak sengaja mengaktifkan keyboard digital
Baca Juga : 11 Ciri - Ciri RAM Rusak dan Cara Mengatasinya
Cara Mengatasi Keyboard Laptop Tidak Berfungsi
Setelah mengetahui beberapa penyebabnya, ada 8 cara memperbaiki keyboard laptop tidak berfungsi.
Semua cara ini bisa mengatasi permasalah pada software dan hardwarenya. Nah, berikut cara mengatasi keyboard laptop yang error :
Baca Juga : Ketahui 7 Cara Mengatasi Keyboard Laptop Error
Restart Laptop
Jika keyboard laptop tiba - tiba tidak merespon, kemungkinan ada masalah pada software, driver atau bisa jadi laptop overheat.
Saya sarankan, diamkan laptop untuk beberapa saat sampai suhu laptopnya sudah menurun. Kemudian, silahkan restart laptopnya terlebih dahulu.
Jika laptop tidak bisa direstart melalui menu, lakukan force shutdown dengan menekan tombol Power selama 5 - 20 detik.
Biasanya, cara ini paling ampuh untuk mengatasi keyboard laptop tidak berfungsi, jika belum normal, kamu bisa mengikuti langkah berikutnya.
Baca Juga : 2 Cara Mengatasi Consider Replacing Your Battery di Windows
Bersihkan Keyboard dari Debu yang Menempel
Hal wajib yang perlu kamu lakukan setiap harinya adalah membersihkan keyboard laptop dari debu atau kotoran yang menempel.
Jika ada salah satu tombol yang tidak berfungsi, kemungkinan ada debu yang menumpuk pada tombol tersebut.
Cara mengatasi hal tersebut bisa kamu lakukan pada langkah yang kedua.
Baca Juga : 20 Penyebab Blue Screen Komputer & Laptop (+Cara Mengatasinya)
Bongkar Keyboard
Jika ada debu yang menyumbat pada salah satu tombol keyboard, sebaiknya kamu membongkar bagian tersebut.
Gunakan selotip untuk membersihkan debu yang menempel atau kamu bisa menggunakan kuas untuk membersihkannya.
Baca Juga : 9 Ciri-Ciri VGA Rusak dan Cara Memperbaikinya (+Penyebabnya)
Perbaiki Driver Keyboard
Jika tidak ada masalah pada hardwarenya, kemungkinan ada yang salah pada software laptopnya.
Silahkan cek driver keyboard apakah suda usang atau ada aplikasi perusak yang mengakibatkan keyboard tidak berjalan semestinya.
Kamu bisa memeriksa Driver Keyboard dengan langkah - langkah berikut ini :
- Tekan tombol Window + R, ketikkan Control Panel. Lalu tekan enter
- Jika menu Control Panel sudah tampil, klik menu System and Security, pilih System
- Plih menu Device Manager
- Pada Device Manager, kamu akan menemukan semua driver hardware yang ada pada laptop
- Cari Driver Keyboard dan klik kiri pada driver tersebut
- Jika ada peringatan pada driver tersebut, silahkan update Driver Keyboardnya. Saya rekomendasikan update driver secara otomatis oleh sistem, pastikan laptop kamu terhubung dengan internet.
Baca Juga : 8 Ciri - Ciri Processor Rusak Dan Cara Mengatasinya
Ubah Layout Keyboard
Selanjutnya, keyboard laptop tidak berfungsi sebagian bisa jadi karena layout keyboard yang kamu gunakan tidak sesuai. Untuk memperbaikinya, silahkan ikuti langkah - langkah ini :
- Silahkan cari Region and Language Settings pada menu pencarian
- Tekan tombol Windows + S untuk menampilkan menu searchnya
- Pilih bahasa yang ingin kamu gunakan. Saya sendiri menggunakan English
- Klik kiri pada bahasa yang ingin kamu gunakan
- Nanti akan muncul menu Options
- Pastikan tipe keyboard yang kamu gunakan adalah "US QWERTY"
- Jika tidak ada, silahkan tambahkan dengan memilih menu Add a Keyboard
Baca Juga : 10 Ciri - Ciri Motherboard Rusak dan Cara Mengatasinya
Ubah Pengaturan Keyboard
Keyboard sendiri memiliki fitur bawaan yang mengakibatkan keyboard tidak berfungsi dengan baik.
Salah satunya adalah Filter Keys. Untuk menonaktifkan fitur tersebut, silahkan ikuti langkah - langkah dibawah ini :
- Masuk ke search menu dengan menekan tombol Windows + S. Masukkan kata kunci Pc Settings, tekan enter.
- Jika sudah masuk ke dalam Menu PC Settings, terdapatkan berbagai macam menu
- Pilih menu Ease of Access
- Kemudian pilih Keyboard
- Uncheck menu Filter Keys
- Atau kamu bisa mengikuti settingan seperti pada gambar diatas
Baca Juga : 3 Cara Menghapus File/Folder Tidak Bisa Dihapus (Laptop/PC)
Nonaktifkan Keyboard Digital
Kadang, ketika menekan salah satu huruf pada keyboard yang tampil malah angka.
Kemungkinan kamu mengaktifkan fitur keyboard digital secara tidak sengaja. Lalu bagaimana mengatasi hal tersebut ?
Tekan Fn + Num Lock atau tekan Fn + Shift + Num Lock. Jika langkah ini tidak berhasil, silahkan update driver keyboard kamu. Untuk langkah - langkahnya sudah saya jelaskan sebelumnya.
Baca Juga : 7 Ciri - Ciri Power Supply Rusak dan Cara Mengatasinya
Restore Windows
Jika keyboard laptop kamu tidak berfungsi setelah menginstall aplikasi baru atau merubah settingan sistem, silahkan gunakan fitur restore windows.
Hal ini dilakukan untuk memulihkan sistem kamu seperti semula, lankah - langkah pengunaanya bisa kamu ikuti dibawah ini :
- Masuk ke search menu dengan menekan tombol Windows + S. Masukkan kata kunci Recovery. Untuk lebih lengkapnya lihat gambar dibawah ini
- Pilih menu Open System Restore
Baca Juga : 10 Ciri - Ciri Harddisk Rusak dan Cara Memperbaikinya
Kesimpulan
Berikut adalah cara mengatasi keyboard laptop tidak berfungsi yang bisa kamu ketahui.
Menurut saya, cara mengatasi keyboard laptop diatas cukup lengkap dan bisa kamu ikuti dengan mudah.
Langkah awal yang harus kamu lakukan adalah merestart laptop terlebih dahulu, karena cara ini sangat ampuh untuk mengatasi keyboard laptop tidak berfungsi.
Selebihnya, kamu bisa mengikuti cara - cara yang sudah saya berikan diatas. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu.