Cara Daftar Tiktok Affiliate 0 Followers Terbaru 2023
Saat ini sedang ramai orang mencari cara daftar tiktok affiliate 0 followers.
Pada artikel ini infokuy akan mengulas dengan singkat agar kamu bisa mendapatkan informasinya.
TikTok memiliki program yang cukup menarik dari beberapa tahun lalu.
Yap, TikTok Affiliate adalah program kerja sama agar bisa mendapatkan komisis dari produk yang berhasil kamu promosikan.
Ketika seseorang melakuikan checkout produk dari promosi yang kamu lakukan di tiktok, maka akan mendapatkan komisi sesuai persentase yang telah ditentukan.
Menariknya, untuk mempromosikan produk tiktok affiliate cukup beragam, salah satunya adalah membuat konten yang menarik di TikTok.
Jenis kontennya pun cukup banyak, bisa saja konten slide show produk tertentu, rekomendasi, tips, bahkan ada konten yang tidak sesuai dengan isi produk pun bisa ditambahkan produk TikTok Affiliate.
Apakah TikTok Affiliate ini terbukti membayar? Tentu saja, saya sendiri sudah merasakan uang dari TikTok Affiliate.
Untuk komisinya sendiri akan masuk ketika produk yang dibeli oleh pelanggan berhasil diterima oleh mereka.
Bagi yang tertarik mendaftar TikTok Affiliate, infokuy sudah menyiapkan triknya untuk kamu ikuti.
Oh iya, sebelum itu, ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika ingin mendaftar TikTok Affialite, diantaranya berikut ini :
- Wajib punya KTP atau Paspor (untuk kebutuhan verifikasi akun tiktok seller)
- Mempunyai Rekening Bank (untuk menerima komisinya)
- Tidak membutuhkan minimal followers atau 0 follower sekalipun
Setelah mengetahui beberapa persyaratan di atas, kamu baru bisa mengikuti cara daftar tiktok affiliate 0 followers berikut ini.
Baca Juga : Cara Tarik Komisi Tiktok Affiliate ke Rekening Bank 2023
Cara Daftar Tiktok Affiliate 0 Followers
Ada beberapa langkah yang mesti kamu lakukan agar bisa mendaftar tiktok affiliate.
Tenang, proses registrasi akunnya pun terbilang mudah kok dan tak memerlukan minimal followers.
Silahkan ikuti dengan seksama langkah-langkah mendaftarnya di bawah in ya:
- Pertama, kamu harus mengunjungi situs TikTok Shop Seller Center
- Nanti ada beberapa pilihan metode login atau jika belum mempunyai akun, silahkan registrasi dulu
- Jika kamu mendaftar dengan akun tiktok yang sudah ada, maka berikan izin agar TikTok Shop bisa mengakses data TikTok yang kamu miliki
- Ikuti petunjuk yang telah disediakan sampai kamu berhasil diarahkan ke halaman Dashboard TikTok Shop Seller Center
- Pada halaman dashoard, terlihat tombol bertuliskan Verify Now. Kamu diharuskan melakukan verifikasi akun terlebih dahulu
- Masukkan beberapa data seperti informasi seller dan mengiputkan foto KTP atau Passport
- Tekan tombol Submit untuk melanjutkan prosesnya
- Nah, disini kamu akan diminta memasukkan produk untuk kebutuhan verifikasi
- Untuk produknya sendiri bisa memfotokan salah satu barang di rumah kamu, lalu isi beberapa deksripsi yang telah disediakan (untuk pengisiannya boleh asal-asalan kok)
- Setelah berhasil menambahkan produk, kamu diharuskan menunggu terlebih dahulu (biasanya membutuhkan 1x24 jam)
Baca Juga : Cara Tambah Produk TikTok Affiliate 2023, Ternyata Begini!
Jika semua langkah telah berhasil diikuti, maka akun TikTok yang kamu daftarkan tadi sudah berhasil menjadi akun tiktok shop seller
Langkah selanjutnya adalah menambahkan akun marketingnya
- Caranya adalah kamu cari menu My Account
- Lalu pilih menu Linked TikTok Account
- Tekan tombol Link New TikTok Account
- Tambahkan username tiktok yang ingin dijadikan akun marketing tiktok
- Selesai
Baca Juga : Cara Melihat Komisi TikTok Affiliate 2023 (+GAMBAR)
Kesimpulan
Itulah penjelasan singkat terkait cara daftar tiktok affiliate 0 followers terbaru 2023 yang bisa kamu ikuti.
Apakah artikel ini bisa membantu kamu untuk mendaftar jadi tiktok affiliates?
Diharapkan setelah membaca artikel ini, kamu bisa menghasilkan banyak komisi dari TikTok Affiliate.